USAHA JASA SALON KECANTIKAN
Halo teman-teman,Perkenalkan nama saya Elpi Dasari dari jurusan pemasaran. saya hari ini akan membuat rencana ingin membangun sebuah salon yang dimana nanti salon tersebut saya beri nama yaitu"Engene Salon".saya membuat rencana usaha salon ini karena saya akan melaksanakan Uji Kompetensi Keahlian atau disebut juga dengan UKK.
Berikut ini adalah jasa yang ingin saya tawarkan kepada teman-teman:
CREAMBATH
Creambath merupakan perawatan rambut dasar yang sudah
dilakukan sejak lama. Perawatan rambut ini umumnya ditujukan bagi mereka
yang tidak terlalu memiliki masalah pada rambut. Prosesnya terbilang sederhana.
Penata rambut akan mengoleskan krim secara merata ke rambut.
MANICURE
Manicure adalah serangkaian perawatan yang bertujuan
untuk membersihkan dan mempercantik kuku jari tangan dan kulit di sekitarnya,
sedangkan pedicure adalah perawatan terhadap kuku jari kaki. Kedua jenis
perawatan kuku ini bisa Anda peroleh di berbagai salon kecantikan.
Pedikur adalah rangkaian perawatan jari-jari kaki yang
biasanya dilakukan secara bersamaan dengan manicure yaitu
perawatan jari-jari tangan. Perawatan pedicure biasanya menggunakan alat-alat
khusus yang berfungsi untuk menggosok telapak kaki,membersihkan kuku dan
merapikan kuku kaki.
SMOOTHING
Smoothing adalah proses yang menghasilkan rambut
lurus yang tampak alami. Rambut tampak sehat dan seolah habis dicatok.
Rambut yang bergelombang dan agak kusut jadi lebih lemas serta mudah diatur.
Rebonding adalah proses yang punya hasil akhir sangat lurus, atau kadang
terlihat kaku jika rambut aslimu sangat keriting.
PERAWATAN WAJAH
Perawatan wajah adalah metode atau proses perawatan untuk
memelihara kesehatan kulit dan mencegah maupun mengatasi berbagai masalah kulit
wajah. Prosedur ini dapat dilakukan secara rutin, baik dirumah maupun diklinik
estetika atau rumah sakit.
Memiliki wajah yang sehat adalah hasil dari kombinasi
genetika, perawatan kulit yang baik dan kebiasaan diet yang sehat.
Sulam alis adalah prosedur kosmetik untuk mengisi alis dengan
menanamkan pigmen berwarna.
Pigmen ini memiliki tekstur menyerupai rambut asli dan
dipasang mengikuti jalur pertumbuhan rambut asli,alias feathering.
Dalam teknik feathering,kamu dapat berkonsultasi terlebih
dahulu kepada teknisi untuk mendapatkan pigmen warna yang senada dengan warna
rambut alis asli.
SPA
Macam-Macam Spa
Disini juga saya menyediakan beberapa macam spa seperti berikut ini:
1. Destination Spa
Destination spa adalah spa yang dirancang untuk peremajaan
secara holistik. Spa ini berguna untuk membuat tubuh dan pikiran menjadi lebih
segar. Destination spa akan
memastikan kamu berileksasi secara total diikuti dengan pola makan yang sehat.
Spa jenis ini biasanya terdiri dari edukasi seputar kesehatan, aktivitas fisik,
kuliner sehat, dan program khusus lainnya. Untuk mendapatkan relaksasi total destination spa umumnya membutuhkan
waktu lebih dari satu hari. Selain itu spa jenis ini juga dilakukan di sebuah
pulau, hotel, atau tempat yang jauh dari keramaian kota.
2. Day Spa
Berbeda dengan destination spa, day spa adalah spa yang tidak
memerlukan waktu berhari-hari untuk melakukannya. Day spa
adalah kegiatan spa yang menawarkan berbagai macam perawatan dan bisa kamu
nikmati setiap hari. Biasanya day spa ditangani oleh tenaga kerja ahli atau
tenaga kerja yang sudah terlatih di bidang kecantikan. Beberapa macam perawatan
yang ditawarkan oleh day spa
adalah pedicure, manicure, facial atau body massage.
3. Medical Spa
Apabila day spa menggunakan tenaga kerja
terlatih di bidang kecantikan maka Maka tenaga kerja medical spa
adalah para staf medis yang sudah memiliki lisensi. Hal tersebut dikarenakan
pelayanan yang ditawarkan oleh medical spa
harus melalui prosedur medis dan juga menggunakan alat-alat medis. Contoh
pelayanan yang ditawarkan oleh medical spa
adalah laser hair removal, suntik
botox, pengangkatan keriput pada wajah, dan perawatan yang menggunakan bahan
kimiawi.
4. Health Spa
Nah, kalau health spa ini adalah spa yang
berfokus pada kesehatan secara keseluruhan. Maka dari itu health spa biasa dilakukan di tempat
yang jauh dari keramaian, tenang, dan damai. Saat melakukan health spa biasanya
ditangani oleh praktisi yang akan memberikan saran-saran untuk menunjang
kesehatan kamu.
5. Resort Spa
Sementara, resort spa adalah spa yang terdapat di
sebuah resort atau hotel dan
biasanya termasuk dari salah satu fasilitas hotel atau resort tersebut. Resort spa biasanya dibangun untuk
menambah kenyamanan agar tamu betah untuk berlama-lama di hotel. Spa jenis ini
sangat cocok untuk para traveler yang sering menempuh perjalan jauh. Dengan
menggunakan fasilitas resort spa
dijamin rasa penat dan pegal akan segera hilang dan badan menjadi bugar
kembali.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar